mampu

Semiloka Pelaksanaan SDGs Partisipatif di Kabupaten Maros

Senin, 4 September 2017, sedang berlangsung Semiloka Mewujudkan Pelaksanaan SDGs Partisipatif di Kabupaten Maros. Kegiatan ini dilaksanakan oleh INFID.

Kegiatan ini dihadiri oleh Ibu Woro Srihastuty Sulistyaningrum sebagai Direktur Keluarga, Perempuan, Anak, Pemuda dan Olahraga - Kantor PPN/Bappenas. Dalam sambutannya beliau menyampaikan apresiasinya kepada BaKTI dan INFID yang telah memulai kerjasama dengan Pemerintah Maros dalam mendorong RAD SDGs sebagai mandat dari Perpres 59 Tahun 2017.

Kunjungan belajar mahasiswa University of Sidney Australia

Pada 17 – 21 Juli 2017, mahasiswa Sydney Southeast Asia Center (SSEAC) - University of Sidney Australia kembali mengadakan "Field School" ke wilayah kerja Program MAMPU di Sulawesi Selatan. Rombongan yang difasilitasi oleh MAMPU-DFAT ini diterima oleh perwakilan mitra MAMPU dari BaKTI, Aisyiyah dan YKPM (Kapal Perempuan).

Forum Mitra MAMPU

Pada 11-12 Juli 2017 bertempat di Hotel Alila Jakarta dilaksanakan Forum Mitra Program MAMPU (Kemitraan Australia Indonesia untuk Kesetaraan Gender dan Pemberdayaan Perempuan).
Forum Mitra MAMPU yang kedua ini bertema Kepemimpinan Perempuan untuk Mengakhiri Pemiskinan Perempuan dan Ketimpangan Relasi Gender.
Forum Mitra merupakan forum merawat kemitraan dan pertukaran pengetahuan, dengan berbagi pengalaman dan pengetahuan Program MAMPU fase pertama (2012-2016) dan transisi untuk memasuki fase kedua (2017-2020)

Monitoring dan Evaluasi Program MAMPU BaKTI 2016

Dari Alokasi Dana Desa Hingga Reses Partisipatif

Acara Peringatan 16 Hari Anti Kekerasan Terhadap Perempuan

Peringatan 16 Hari Anti Kekerasan Terhadap Perempuan untuk wilayah SulSel dilaksanakan pada Minggu, 4 Desember 2016 dan di pusatkan di area Pantai Losari dan Rujab Walikota Makassar.

Pelatihan Pertanian Alami di Lembang Ke'pe Toraja - Hari 2

Melanjutkan pelatihan pada hari 1, pada hari ke 2 ini dilakukan dengan mempraktekkan teori yang sudah dijelaskan bahwa pertanian alami memanfaatkan bahan-bahan yang ada disekitar kita, dan pertanian alami tidak memasukkan bahan-bahan kimia berbahaya kedalam bahan makanan melalui tanaman. Nutrisi itu zat makanan bagi tanaman, misalnya : Nitrogen (N), Pospor (P), Kalium (K), Calsium (Ca). Kalau Mikroba adalah kuman (mikroorganisme) yang bermanfaat bagi tanah untuk menghasilkan nutrisi tanah dengan memproses sisa-sisa tanaman.

Dapat disimpulkan bahwa tehnik pertanian alami : 

Pelatihan Pertanian Alami di Desa Leun Tolu - Hari 1

Pada Rabu tanggal 26 oktober 2016 bertempat di Kantor Desa Leun Tolu, Kabupaten Belu dilaksanakan pelatihan pertanian alami. Desa Leun Tolu merupakan salah satu wilayah dampingan Program MAMPU. Hadir dalam pelatihan ini Direktur PPSE-KA Romo Urbanus Hala, Sekretaris Desa Leun Tolu Dasius Ulu, Konsultan MAMPU-BaKTI Bpk. May Januar, Pemateri Pertanian Alami Bpk. Alami Armin Salassa, Staf PPSE Program MAMPU, serta peserta pelatihan dari kelompok konstituen dan masyarakat tani.

Konferensi Perempuan Timor di Atambua-NTT

Pada 17-18 Oktober 2016 di Atambua, Kabupaten Belu, Nusa Tenggara Timur (NTT) dilaksanakan Konferensi Perempuan Timor. Konfrensi ini dilaksanakan dalam rangka peringatan Hari Anti Kemiskinan Internasional yang diperingati pada setiap tanggal 17 Oktober. Konferensi yang didukung oleh Program MAMPU (Maju Perempuan Indonesia untuk Penanggulangan Kemiskinan) ini akan menghadirkan berbagai pembicara dari berbagai latar belakang keilmuwan dan pengalaman praktis mengenai perempuan dan kemiskinan. Konferensi dibuka secara resmi oleh Bupati Kabupaten Belu, Willybrodus Lay.

Berlangganan RSS - mampu