NTT

Pelatihan PPRG bagi driver PUG Kab. Belu

Berangkat dari keinginan untuk meningkatkan kualitas anggaran yang responsif gender, Pemda Belu yang diwakili oleh Bappeda menawarkan kerjasama dengan Yayasan BaKTI melalui Program MAMPU untuk memberikan pelatihan penguatan kelompok kerja PUG bagi OPD (Organisasi Perangkat Daerah) kabupaten Belu, karena hal ini dirasakan dalam penyusunan Program dan Anggaran OPD belum sepenuhnya menggunakan Analisi Gender dan Data Terpilah sebagai prasyarat PUG.

Pelatihan Pertanian Alami di Desa Leun Tolu - Hari 2

Pada sesi hari kedua pelatihan pertanian alami di Desa Leun Tolu, Kab. Belu NTT ini, narasumber Bpk. Armin Salassa di depan peserta yang berasal dari kelompok konstituen dan masyarakat tani memaparkan bagaimana proses pembuatan kebutuhan nutrisi untuk tanaman dengan memakai bahan-bahan yang telah di siapkan. Sebelumnya  pada sesi hari pertama telah dijelaskan bagaimana proses dan tahap-tahap pembuatan nutrisi yang akan menjadi pupuk organik pengganti pupuk kimia.

Pelatihan Pertanian Alami di Desa Leun Tolu - Hari 1

Pada Rabu tanggal 26 oktober 2016 bertempat di Kantor Desa Leun Tolu, Kabupaten Belu dilaksanakan pelatihan pertanian alami. Desa Leun Tolu merupakan salah satu wilayah dampingan Program MAMPU. Hadir dalam pelatihan ini Direktur PPSE-KA Romo Urbanus Hala, Sekretaris Desa Leun Tolu Dasius Ulu, Konsultan MAMPU-BaKTI Bpk. May Januar, Pemateri Pertanian Alami Bpk. Alami Armin Salassa, Staf PPSE Program MAMPU, serta peserta pelatihan dari kelompok konstituen dan masyarakat tani.

Berlangganan RSS - NTT