Pada hari kamis 14 Desember 2017 bertempat di Aula PPSE dilaksanakan kegiatan Fasilitasi Pengukuhan Kepengurusan P2TP2A. Kegiatan pengukuhan ini diawali dengan seminar dengan menghadirkan dua orang narasumber dari propinsi Kepala Divisi Yankumham Kanwil Kemenkumham NTT Ibu Merci D.Djone dan Direktris LBH APIK NTT Ibu Ansy Damaris Rihi Dara,S.H dengan materi yang dibawa terkait P2TP2A dan Pendampingan Hukum Bagi Perempuan Dan Anak Korban Kekerasan; Upaya Memahami Kekerasan Dalam Rumah Tangga (KDRT) & Anak yang Berhadapan dengan Hukum(ABH). Setelah pemaparan materi dilanjutkan dengan pengukuhan kepengurusan P2TP2A oleh Bupati Belu Wilibrodus Lay yang ditandai dengan penyematan tanda pengenal dan Penyerahan SK dengan No. DP3A.58/162/XII/2017 secara simbolis pada Ketua terpilih P2TP2A Ny.Lidwina Vivi Ng Lay.