Nasional

Mentoring TA & Sharing Penyelenggaraan P2TP2A di Ambon

Pada 21 Februari 2018 berlangsung kegiatan diskusi dan sharing penyelenggaraan P2TP2A di kota Ambon. Kegiatan ini difasilitasi Yayasan BaKTI melalui Program MAMPU dan Yayasan Arika Mahina. Sharing dibawakan oleh kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Kab. Maros, Bapak Idrus. Hadir dan menjadi peserta aktif dalam diskusi ini adalah kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak dan Masyarakat Desa Kota Ambon beserta seluruh Kepala Bidang.

Perda KLA Maros

PERTEMUAN PENYUSUNAN SOP P2TP2A KABUPATEN BELU

Guna mendungkung peran staf P2TP2A Belu dalam menjalankan proses kerja agar terkontrol dengan baik terkait alur tugas, wewenang, serta tanggungjawab setiap unit kerja, PPSE-KA dalam program MAMPU-BaKTI pada tanggal 6 sampai 7 september 2019 melaksanakan kegiatan workshop penyusunan SOP P2TP2 Belu yang berlangsung di Aula Kantor PPSE-KA dengan melibatkan tim P2TP2A dan jejaring P2TP2A antara lain : Unit PPA, Rumah Sakit Umum, Dinsos, Rumah Aman, Bagian Hukum Seta Belu, dan Media.

Seminar Sehari Memahami Urgensi RUU P-KS

Rabu 14 Agustus 2019 bertempat di Baruga Anging Mammiri Rujab Walikota Makassar, beberapa lembaga yang tergabung dalam Koalisi Sahkan RUU P-KS dengan dukungan AIPJ2 & Program MAMPU, melaksanakan Seminar Sehari Memahami Urgensi RUU Penghapusan Kekerasan Seksual, dengan narasumber Dr. Abdillah Mustari (UIN Makassar) dan Dr. Irwan Muin (advokat dan ahli hukum pidana), yang dihadiri oleh perwakilan OPD Sulsel, OPD Makassar, organisasi masyarakat, organisasi keagamaan, organisasi perempuan, dan organisasi pemerhati anak.

Advokasi Perdes Perlindungan Perempuan

PPSE dalam Program MAMPU pada tanggal 12 sampai dengan 26 Juli 2019 melakukan kegiatan Pendampingan Pemerintah Desa tentang Penyusunan Peraturan Desa Perlindungan Perempuan, Anak dan Inklusi yang berlangsung di 8 desa dampingan PPSE Program MAMPU-BaKTI. Selain itu juga kegiatan ini bertujuan melahirkan point penting terkait isu Perempuan dan Anak serta akses layanan bagi para penyandang disabilitas.

Halaman

Berlangganan RSS - Nasional